Minggu, 15 November 2015

Review Buku “50 Ritual Malam Miliarder Dunia”


source : google

Membaca adalah hal yang paling menyenangkan buat saya. Kali ini saya akan berbagi sedikit ulasan mengenai buku yang sudah saya baca yaitu 50 ritual malam miliarder dunia. Ini adalah buku pertama yang saya review di blog semoga engga ada salah kata ya ahahaha 




By : Lygia Pecanduhjan & Hiney Miftahuljannah
Penerbit : Gramedia Widiasarana Indonesia
Halaman : viii + 232

Buku 50 ritual malam miliarder dunia ini mengisahkan sebagian orang berpengaruh di dunia tentang cara mereka melihat waktu malam. Berbagai pandangan disajikan lewat deskripsi singkat pada tiap tokohnya. Mulai dari Tokoh Superwoman, Pemimpin Dunia, Pebisnis Sukses, Publik Figur, Seniman hingga Penulis. Cara-cara unik dari berbagai tokoh dalam melihat dunia malam mereka disajikan dalam kemasan singkat. Penasaran banget begitu lihat judul nya. hmmmmm.. obama ngapain ya kalau malam hihi. Yuk intip sedikit. 



Salah satunya seorang Perancang Mode – Vera Wang menuturkan bahwa “...setiap hari kerja, lima kali seminggu, dia selalu makan di luar rumah. Ia baru pulang ke rumah setelah makan malam. Biasanya, ia tiba di rumah sekitar pukul 21.30 malam. Saat itulah waktunya untuk membuat desain-desain gaun. Kantor keduanya adalah tempat tidur ...”. Kemudian, ada yang menarik lagi dari penuturan Vera Wang yaitu “Tidak ada wanita yang lebih seksi daripada wanita yang merasa nyaman dengan pakaian yang dikenakannya”. Hal tersebut sangat menampar saya, jujur saja karena mungkin saya menghabiskan 30 menit dipagi hari untuk berpikir mengenakan baju apa hari ini :D. Baiklah mungkin saya harus sedikit mengubah pandangan terkait pakaian karena apapun yang dikenakan yang penting nyaman untuk digunakan hari ini.




Kemudian, ada Hillary Clinton yang menurutnya, tidur adalah hal terakhir yang mampir dalam ingatannya. Berbeda dengan saya yang merasa bahwa tidur adalah hal pertama yang saat ingat ketika menginjak malam. Lihatlah betapa kuat tubuh orang-orang hebat ini sehingga yang dipikirkan adalah terus bekerja bahkan waktu malam seolah 24 jam sangat kurang bagi mereka.  Selanjutnya ada Bill Gate – CEO Microsoft yang mengaku sangat menyukai mencuci piring. Hal ini sering ia lakukan setiap malam tanpa pernah merasa bosan. Ya, untuk bagian ini saya setuju walaupun saya belum pernah mencobanya karena malam hari yang saya lalui selalu berakhir tidak sadar diatas kasur (read=ketiduran). Dan yang menarik lainnya yaitu datang dari seorang penyanyi – Madonna. Dia selalu menghabiskan malamnya dengan melakukan persiapan untuk esok hari. Hal ini perlu kita coba untuk dapat memanage waktu dengan baik.

Hal-hal diatas hanya sebagaian kecil dari isi bukunya. Mungkin Lebih jelasnya teman-teman bisa baca bukunya. Dijual gerai buku salah satu nya di Gramedia.



Recommended to Read : ● ● ● ○ ○





2 komentar :

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
Header Background Designed by Freepik